Sabtu, 28 Mei 2016

Telast X3 PRO Ultrabook 7 jutaan

Pabrikan tablet asal Tiongkok, Teclast kembali menghadirkan perangkat tablet terbarunya yang dipanggil dengan nama Teclast X3 Pro.
 
Teclast X3 Pro merupakan perangkat 2-in-1 yang dapat digunakan sebagai tablet maupun laptop dengan keyboard docking tambahan. Jika pengguna merasa tampilannya kurang maksimal, dapat menggubungkannya ke monitor ataupun TV LCD / LED melalui port micro HDMI yang disediakan.
 
Sementara untuk layarnya sendiri memiliki ukuran sebesar 11.6 inci. Layarnya ini menggunakan teknologi IPS dengan resolusi sebesar 1080 x 1920 piksel. Teclast X3 Pro berjalan dengan menggunakan sistem operasi Windows 10, dan untuk mendukung kinerjanya ditenagai dengan prosesor Intel Skylake Core M3-6Y30 dual core 900MHz (up to 2.2GHz dengan teknologi Intel Turbo Boost).
 
Teclast X3 Pro dilengkapi juga dengan RAM sebesar 8GB untuk kinerja multitasking yang lebih maksimal, dan menyediakan kapasitas media penyimpanan yang lega melalui SSD ROM sebesar 128GB, yang masih bisa diperluas melalui slot microSD up to 128GB. Untuk menunjang semua fitur-fiturnya Teclast X3 Pro dibekali dengan baterai berkapasitas 4500mAh.
 
Teclast X3 Pro dilengkapi dengan fitur-fitur lainnya seperti kamera belakang 2 megapiksel, kamera depan 5 megapiksel, 2x port USB 3.0, Wi-Fi 802.11 b/g/n, dan Bluetooth.
 
Teclast X3 Pro ditawarkan dengan banderol harga US$590 atau sekitar Rp7,6 jutaan.

2 komentar: